Pengunjung Website
Hari Ini: 6,288
Minggu Ini: 279,396
Bulan Ini: 1,064,065
|
Jumlah Pengunjung: 14,462,918

Dalam rangka kunjungan kerja di Lanud Jajaran Koopsau III, Pangkoopsau III Sambangi Lanud Pattimura

TNI AU. Panglima Komando Operasi TNI Angkatan Udara III (Pangkoopsau III), Marsda TNI Bowo Budiarto, S.E., CHRMP., melakukan kunjungan kerja ke Lanud-lanud jajaran Koopsau III, salah satu diantaranya menyambangi Lanud Pattimura. Kedatangan Pangkoopsau III beserta rombongan dengan pesawat AI-7303 (Boeing 737-200) Skadron Udara 5 Makasssar, disambut oleh Komandan Lanud Pattimura Kolonel Pnb Andreas A. Dhewo, M.Sc., M.Si (Han) beserta jajaran, dan Ketua PIA Ardhya Garini Cab.7/D.III Lanud Pattimura Ny. Elisabeth Dhewo beserta para pengurus di Base Ops Lanud Pattimura, dengan disertai oleh tari kreasi untuk penyambutan yang dikolaborasi dengan lagu Hio-hio khas dari Ambon (Maluku), sebagai bentuk seni tarian khas Maluku untuk penyambutan tamu atau pemimpin yang akan datang ke Maluku, yang disuguhkan oleh siswa-siswi SD dan SMP Angkasa Lanud Pattimura. (Kamis, 16-10-2021).

Kunjungan kerja Pangkoopsau III beserta jajaran sekaligus melihat pembangunan yang dilaksanakan oleh Lanud Pattimura diantaranya pembangunan Klinik Lanud Pattimura. Setelah itu, dilanjutkan dengan acara paparan komando oleh Danlanud Pattimura serta paparan singkat dari Pangkoopsau III, yang dilaksanakan di Pattimura Golf Course (PGC) Lanud Pattimura. Dihadiri oleh para perwira, bintara, tamtama dan PNS Lanud Pattimura. (Jumat, 17-10-2021).

Dalam sambutannya, Danlanud Pattimura menyampaikan ucapan terima kasihnya atas kedatangan Pangkoopsau III beserta rombongan di Lanud Pattimura, “Kami atas nama segenap keluarga besar Lanud Pattimura mengucapkan selamat datang dan terima kasih yang setinggi-tinggi, atas waktu dan kesempatan Pangkoopsau III berkenan hadir di Lanud Pattimura,”.

Lebih lanjut Danlanud Pattimura juga menyampaikan hal-hal yang telah dilaksanakan oleh Lanud Pattimura kepada Pangkoopsau III, “Lanud Pattimura menjadi yang pertama dalam hal vaksinasi untuk usia remaja dan menjadi instansi yang pertama juga dalam hal vaksinasi secara door to door,” ujar Danlanud Pattimura dalam paparannya.

Disamping itu, Kolonel Pnb Andreas A. Dhewo, M.Sc., M.Si (Han) melaporkan kepada Pangkoopsau III kondisi Lanud Pattimura beserta lapangan terbang dibawah naungan Lanud Pattimura, “Kami laporkan bahwa Lanud Pattimura juga memiliki 4 pos Lapter, Pos AU Liang (± 70 h), Pos Amahai (55 h) di Pulau Seram, Pos Namlea (178,7 h) di Pulau Buru, dan Pos Moa di Pulau Moa – Kab. Maluku Barat Daya (20 h) beserta Lanud Pattimura semuanya dalam keadaan aman,”.

Dalam kunjungannya ke Lanud Pattimura, Pangkoopsau III memberi pengarahan terkait kedinasan kepada personel Lanud Pattimura, “Dedikasi yang baik merupakan hal yang utama dalam setiap menjalankan rutinitas kedinasan. Kemudian disiplin, karena disiplin merupakan hal yang sangat utama dan sangat penting baik dalam kedinasan maupun diluar kedinasan. Manfaatkan waktu dengan benar dan dengan sebaik-baiknya. Pertanggungjawabkan dengan baik semua hal-hal yang telah diberikan oleh negara kepada kita,” ujar Pangkoopsau III.

Lebih lanjut Pangkoopsau III menjelaskan, “Dengan saya datang kesini, adalah kewajiban saya sebagai Pangkoopsau III yang mempunyai jajaran, saya harus melihat secara langsung bagaimana situasi di Lanud jajaran apakah bisa melaksanakan tugas dengan baik atau mungkin ada kendala-kendala. Jadi harus betul-betul saya periksa kondisi secara langsung Lanud-lanud jajaran Koopsau III. Saya berharap Lanud Pattimura ini sebagai representasi dari TNI AU diwilayah timur Indonesia dengan perannya yang sangat besar dalam mendukung angkutan penerbangan TNI AU di wilayah timur,” jelas Pangkoopsau III.

Menutup pengarahannya, Marsda TNI Bowo Budiarto, S.E., CHRMP., berpesan kepada seluruh personel Lanud Pattimura, “Tingkatkan program Zero Accident dalam setiap kegiatan yang dilaksanakan. Bekerjalah dengan penuh keyakinan, itu yang menuntun kita pada suatu keberhasilan. Tingkatkan ketaqwaan dengan perbanyak ibadah, itu menjadikan satu kondisi dimana hati dan pikiran kita juga akan lebih tenang. Marilah kita perbanyak rasa syukur dengan apapun kondisinya,” pungkas Pangkoopsau III dalam pangarahannya.

Kegiatan tersebut diakhiri dengan pemberian cinderamata dan bingkisan secara simbolis berupa masker dari Pangkoopsau III kepada Danlanud Pattimura.

Turut hadir dalam kunjungan Pangkoopsau III, Wagub Provinsi Maluku, Sekda Provinsi Maluku, Wakil Walikota Ambon, Danlantamal, Kakansar Ambon dan perwakilan Forkopimda Provinsi Maluku lainnya.

Dalam rangkaian kunjungan kerja Pangkoopsau III, disertakan pula kunjungan kerja Ketua PIA Ardhya Garini Daerah III/Koopsau III, Ny. Yetha Bowo Budiarto bersama jajaran dengan mengunjungi sekolah Angkasa TK-SD-SMP-SMA yang ada di Lanud Pattimura, didampingi oleh Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 7/Daerah III Lanud Pattimura Ny. Elisabeth Dhewo beserta para pengurus PIA Ardhya Garini Cab.7/D.III Lanud Pattimura.

IMG 20210918 WA0002

IMG 20210918 WA0006

IMG 20210918 WA0007 2

IMG 20210918 WA0009 1