Pengunjung Website
Hari Ini: 36,336
Minggu Ini: 194,634
Bulan Ini: 1,696,298
|
Jumlah Pengunjung: 10,560,688

Danlanud SPR Mengikuti Pengarahan Presiden RI di Ibu Kota Nusantara

TNI AU. Kalimantan Timur. Komandan Lanud Silas Papare Marsma TNI Indan Gilang Buldansyah, S.Sos., mengikuti pengarahan Presiden RI, Ir. H. Joko Widodo kepada pejabat TNI dan Polri bertempat di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kamis (12/09/2024).

Presiden RI dalam pengarahannya menyampaikan agar TNI dan Polri menjaga dan memastikan stabilitas keamanan sehingga proses transisi pergantian presiden berjalan dengan baik dan lancar.
"Saya megingatkan untuk menjaga stabilitas butuh peran anggota TNI dan Polri yang profesional yang dipercaya oleh rakyat, negara Indonesia butuh stabilitas untuk tumbuh, butuh stabilitas untuk melakukan pembangunan dan tidak mungkin negara yang berkonflik bisa membangun," tegas Presiden.
Di akhir pengarahan Presiden RI meminta agar TNI/Polri mendukung penuh penyelenggaraan pilkada, menjaga netralitas, dan menjaga situasi negara tetap kondusif serta senantiasa bersikap humanis dalam bertugas.
Sementara Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto, S.E., M. Si., dalam sambutannya mengucapkan berterima kasih atas terselenggaranya acara ini dan diberikan kesempatan yang sangat baik untuk dapat mengenal dan melihat langsung Ibu Kota Nusantara.
Lebih lanjut semoga arahan dari bapak Presiden tentunya akan menjadi sebagai bekal dan pedoman dalam melanjutkan tugas pengabdian kepada bangsa dan negara ke depan.
Kami mengajak seluruh anggota TNI dan Polri, untuk menyimak dengan seksama dan cermati setiap arahan yang disampaikan bapak Presiden.
Di akhir sambutannya menyampaikan semoga arahan oleh bapak Presiden sangat bermanfaat dan menambah wawasan serta menjadi motivasi guna meningkatkan profesionalisme dan kinerja TNI dan Polri di masa yang akan datang.
Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain, Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Indonesia RI Marsekal TNI (Purn) Dr. Hadi Tjahjanto, S.I.P., Menteri Pertahanan RI Jenderal TNI (HOR) (Purn) H. Prabowo Subianto Djojohadikusumo, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat RI
Dr. Ir. H. Mochamad Basuki Hadimoeljono, M.Sc., Ph.D., Menteri Sekretaris Negara Prof. Dr. Pratikno M.Soc.Sc., Sekretaris Kabinet Indonesia Dr. Ir. P