TNI AU. Kepala Staf Angkatan Udara (Kasau), Marsekal TNI Fadjar Prasetyo, S.E., M.P.P., CSFA., meminta para Calon Perwira Remaja (Capaja) lulusan Akademi Angkatan Udara (AAU), terus menggali dan memperdalam ilmu pengetahuan.
"Meskipun sudah ditempa dengan berbagai materi pembelajaran dan pembinaan, para Perwira Remaja harus menggali ilmu dan memperdalam pengetahuan," ujar Kasau.
Hal tersebut disampaikan Kasau saat memimpin upacara penutupan Pendidikan, sekaligus Wisuda Sarjana Taruna Akademi Angkatan Udara (AAU) Tahun 2023, di Gedung Sabang- Merauke Kampus AAU, Yogyakarta, Jumat (7/7/2023).
Pada Penutupan Pendidikan dan Wisuda Sarjana Taruna AAU tahun 2023, tercatat 102 Taruna dan 12 Taruni AAU, satu Taruna merupakan lulusan NDA (National Defense Academy) di Jepang atas nama Firjatullah Radita Putra.
"Secara khusus, saya menyampaikan selamat kepada Sermatutar Muhammad Galuh Safari Rahmat, sebagai wisudawan terbaik dan berhak menyandang penghargaan Adhi Makayasa, sekaligus peraih Adhi Sakti Aeronautika," ucap Kasau
Ucapan yang sama disampaikan Kasau kepada Sermatutar Geraldino Heldan Septian Putra, peraih Adhi Sakti Elektronika dan Sermatutar Hakim Ar-Rifki Ramadhani, peraih Adhi Sakti Teknik Manajemen Industri, serta para peraih Sastra Viratama Jaya dan Cum Laude.
Kasau berpesan Para wisudawan harus bersyukur dan berbangga atas pencapaian dan jadikan sebagai kehormatan yang harus dijaga dimanappun dan kapanpun bertugas kelak.
"Almamater AAU telah mendidik kalian sedemikian rupa, mempertajam analisis dan memperluas cara pandang kalian, hingga memperkuat fisik dan mental dalam menghadapi tugas ke depan. Berbagai hal tersebut tentu tidak cukup. Keinginan untuk terus belajar, harus ada di dalam diri kalian, dan harus menjadi mindset yang tertanam di dalam setiap jenjang pengabdian," tambah Kasau.
Para calon perwira remaja lulusan AAU dituntut untuk berintegritas, disiplin dan profesional karena tugas mereka cukup berat sebagai pengawal kedaulatan dan pertahanan negara diudara serta tugas-tugas lain Mendukung pembangunan nasional.
[gallery ids="336793,336792,336791,336790,336789,336788,336787,336786,336785"]