Pengunjung Website
Hari Ini: 4,607
Minggu Ini: 339,797
Bulan Ini: 1,341,373
|
Jumlah Pengunjung: 12,555,137

Kursus Crew Resources Management Koopsud II Tahun 2024 di Lanud Abdulrachman Saleh Resmi Ditutup

TNI AU. Lanud Abd Saleh resmi menutup kursus Crew Resources Management (CRM) Koopsud II T.A. 2024 yang diikuti oleh awak pesawat dari berbagai Lanud, di bawah Koops Udara II, di antaranya Lanud Abd Saleh, Lanud Sultan Hasanuddin, Lanud Iswahjudi.


Pendidikan tersebut ditutup langsung oleh Komandan Wing 2 Lanud Abd Saleh Kolonel Pnb Taufik Andriandi, S.Sos., M.Intl.Sy., mewakili Komandan Lanud Abd Saleh, Marsma TNI Firman Wirayuda, S.T., M.Soc.Sc., bertempat di Gadung Binayuda Lanud Abd Saleh Malang, Jumat (18/10/2024).

Dalam amanatanya yang dibacakan Danwing 2, Danlanud mengapresiasi atas terlakasananya kursus pelatihan CRM di Lanud Abd Saleh berjalan lancar dan sukses yang di laksanakan selama empat hari ini.

Marsma TNI Firman Wirayuda mengungkapkan bahwa kursus CRM menjadi upaya TNI AU untuk memberikan bekal kepada para awak pesawat agar nantinya mereka dapat mengoptimalkan segala sumber daya yang ada. Dengan demikian, misi penerbangan diharapkan dapat terlaksana dengan berhasil, aman, dan selamat.

Dengan selesainya kursus CRM ini, saya berharap semua dapat menerapkan pengetahuan dan ketrampilan yang telah diterima di bidang Crew Resources Management dan pengetahuan yang berkaitan dengan upaya peningkatan keselamatan terbang, maupun keselamatan kerja," ungkap Danlanud.

Ditambahkan Danlanud, melalui kursus ini para awak pesawat akan mendapat pengalaman serta pembekalan untuk meningkatkan kemampuan dalam melaksankan tugas sekaligus menjaga keselamatan (safety), sehingga segala potensi kecelakaan (accident) dapat dimitigasi bersama," jelasnya.

Hadir dalam penutupan kursus CRM Koopsud II Tahun 2024, Para Komandan Satuan, serta para peserta kursus di bawah jajaran Koopsud II.