Pengunjung Website
Hari Ini: 4,591
Minggu Ini: 277,702
Bulan Ini: 1,062,371
|
Jumlah Pengunjung: 14,461,224

Lanud Adisutjipto Gelar Doa Bersama Untuk Keselamatan Latihan Sekbang TNI AU A-105 dan Siswa SIP A-90

TNI AU.  Lanud Adisutjipto menggelar acara doa bersama dalam rangka memohon keselamatan dan kesuksesan dalam Bina Terbang Sekolah Penerbang (Sekbang) TNI AU Angkatan ke-105 serta latihan navigasi siswa Sekolah Instruktur Penerbang (SIP) Angkatan ke-90, yang berlangsung di Masjid Al-Huda Wingdik 100/Terbang, Lanud Adisutjipto, Selasa (8/10/2024).
Doa bersama ini digelar dengan tujuan memohon perlindungan dari Tuhan Yang Maha Esa agar seluruh latihan dapat berjalan dengan lancar, aman, dan sukses hingga selesai. Doa bersama ini juga sebagai bentuk syukur serta wujud kebersamaan seluruh personel TNI AU dalam mendukung kegiatan pendidikan dan latihan di Lanud Adisutjipto.
Tahap bina terbang dan latihan Navigasi ini merupakan bagian penting dari pembinaan kemampuan para calon penerbang dan instruktur penerbang TNI AU, yang diharapkan mampu meningkatkan kemampuan para siswa sehingga dapat menjadi penerbang-penerbang andal dimasa depan dalam menjaga kedaulatan udara Indonesia.
Hadir dalam kegiatan ini Danskadik 102 Wingdik 100/Terbang, para instruktur, ground crew, serta Siswa Sekbang TNI AU A-105 dan SIP A-90.
Bina Terbang bagi Siswa Sekbang A-105 rencananya akan berlangsung hingga bulan Maret 2025 mendatang dan latihan Navigasi bagi Siswa SIP A-90 akan berlangsung mulai 14 Oktober hingga 22 Oktober mendatang.