Pengunjung Website
Hari Ini: 1,644
Minggu Ini: 214,962
Bulan Ini: 1,716,626
|
Jumlah Pengunjung: 10,581,016

Lanud Iskandar Peringati Nuzulul Quran 1445 H/2024 M

TNI AU. Keluarga besar Lanud Iskandar yang beragama Islam melaksanakan peringatan Nuzulul Quran 1445 H/2024 M bertempat di Masjid Al Fatah, Komplek Lanud Iskandar, Pangkalan Bun, Kotawaringin Barat, Kalteng, Rabu (27/3/2024).

Nuzulul Quran merupakan sebuah peristiwa bersejarah yang istimewa di mana Nabi Muhammad SAW menerima wahyu pertama dari Malaikat Jibril, sebagai awal dari turunnya ayat-ayat Al-Qur’an ke bumi. Malam Nuzulul Quran menjadi salah satu malam yang dinantikan umat Islam saat bulan suci Ramadhan, mengingat banyaknya keutamaan Nuzulul Qur’an yang bisa diraih umat Islam dengan mengerjakan ibadah utamanya memperbanyak membaca Alquran.

Komandan Lanud Iskandar Letkol Pnb David Moningka, S.A.P., M. Han mengingatkan dan mengajak umat muslim Lanud Iskandar di bulan suci Ramadhan untuk lebih memperbanyak amalan ibadah guna meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT.

Peringatan Nuzulul Quran pada Ramadhan tahun ini mengangkat tema “Tingkatkan Ketakwaan, Pererat Silaturahmi, Perkuat Persatuan Dan Kesatuan”  dengan harapan, keluarga besar muslim Lanud Iskandar saling mengingatkan serta melaksanakan ibadah di bulan Ramadhan dalam upaya meningkatkan keimanan dan ketakwaan, kepada Allah SWT serta mempererat tali persaudaran.

Selaku penceramah, Ustazd Drs Asroqi Purnomo menyampaikan bahwa Alquran adalah petunjuk, pedoman kehidupan manusia, semua problem manusia sudah dijawab didalamnya. Al-qur'an tidak hanya mengatur hubungan manusia dengan Tuhannya, akan tetapi juga mengatur hubungan antar sesama manusia bahkan dengan alam dan isinya. Dengan membaca Alqur'an hati menjadi tenang.