Pengunjung Website
Hari Ini: 50,573
Minggu Ini: 154,438
Bulan Ini: 1,656,102
|
Jumlah Pengunjung: 10,520,492

Tim Pengamanan Lanud Halim Perdanakusuma Periksa Penumpang Pesawat TNI AU

TNI AU. Komandan Satuan Polisi Militer (Satpom) Lanud Halim P. Letkol Pom Tamrin bersama dengan Kepala Intel Lanud Halim P. memimpin langsung pemeriksaan penumpang dan barang bawaan penumpang pesawat TNI AU di Terminal Kedatangan DAAU Lanud Halim P., Kamis (4/7/2024).

Kegiatan pemeriksaan ini melibatkan beberapa personel Satpom Lanud Halim dan Intel Lanud Halim P. yang melakukan pemeriksaan terhadap penumpang dan seluruh barang bawaan penumpang pesawat CN-2909. 

Dalam pemeriksaan ini, juga menggunakan satwa/anjing pelacak (K-9) yang dimiliki Brigan Pom Lanud Halim P. serta alat deteksi narkoba.

Pemeriksaan ini bertujuan sebagai langkah preventif Lanud Halim P. dalam mencegah penyelundupan/peredaran gelap Narkotika dan barang terlarang lainnya melalui pesawat TNI AU. Kegiatan ini akan dilaksanakan secara periodik, dengan pola operasi yang berbeda yang lebih inovatif, mengingat kejahatan peredaran Narkotika dan obat-obatan terlarang tidak bisa dipungkiri salah satu akses keluar masuknya melalui jasa pengiriman ekspedisi yang dikirim melalui udara.